Iklan


Maret 10, 2024

Kapolres Metro Jakarta Timur Pimpin Apel Operasi Cipta Kondisi Bersama Empat Pilar


Guna menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, Polres Metro Jakarta Timur menggelar apel gabungan bersama 4 (empat) Pilar yang dilanjutkan dengan operasi Cipta Kondisi antisipasi gangguan Kamtibmas, Sabtu (09/03/2024) malam.


Hal ini merupakan kebijakan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto karena maraknya aksi tawuran, balap liar, dan kejahatan jalanan lainnya cukup meresahkan warga Jakarta Timur dan sekitarnya.



Dalam apel Cipta Kondisi ini di gelar secara serentak di wilayah Jakarta Timur dibagi menjadi 3 Rayon.


“Untuk apel gabungan Cipta Kondisi dilaksanakan dengan dibagi menjadi 3 Rayon yaitu Rayon Utara, Rayon Tengah dan Rayon Selatan,” ungkap Kapolres saat memimpin apel gabungan.


Apel Cipta Kondisi tersebut dalam antisipasi tawuran, balap liar, dan kejahatan lainnya yang dipimpin langsung oleh Kapolres Metro Jaktim Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly, yang di gelar di halaman gedung PFN Otista Jatinegara Jakarta Timur.


Apel gabungan dipimpin langsung oleh Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly bersama Pejabat Utama Polres, Para Kapolsek Jajaran dan Unsur 4 (empat) Pilar.


Kegiatan apel malam minggu ini guna Cipta Kondisi merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap malam minggu dengan tujuan mencegah terjadinya tindak kriminalitas maupun gangguan Kamtibmas lainnya yang dapat mengganggu kondusifitas Kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.


“Malam ini kita laksanakan operasi Kepolisian dan patroli ke wilayah rawan tawuran, balap liar serta kejahatan jalanan lainnya”. Ungkap Kapolres saat memimpin apel.


“Mari Kita sama-sama laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab. Kita juga harus mengantisipasi perkembangan situasi hasil tidak kepuasan pesta demokrasi,” imbuh Kapolres Metro Jakarta Timur seraya mengingatkan jaga kesehatan dan keselamatan masing dengan body system.


“Tugas menjaga Kamtibmas adalah tugas semua pihak / Stakeholder dan bukan hanya tugas dari Kepolisian. ” Tambahnya dalam apel.


Sebanyak kurang lebih 350 personil gabungan dari unsur 4 (empat) Pilar Jakarta Timur yang dilibatkan dalam Operasi Kepolisian ini.


Ia pun berharap, kegiatan ini untuk menyadarkan anak muda yang suka tawuran dengan melibatkan peranan dari orang tua untuk mengawasi anaknya dan sebagai aparat keamanan harus bersumbangsih dengan melakukan pendekatan-pendekatan kepada anak-anak muda yang suka tawuran.


Selanjutnya patroli gabungan melakukan himbauan kepada masyarakat di sepanjang jalan maupun yang lagi ngumpul-ngumpul di tempat keramaian, agar dapat bersama-sama menjaga Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah masing-masing serta menghindari konsumsi minuman keras dan obat keras ilegal yang menjadi pemicu terjadinya aksi tawuran antar warga yang bisa merugikan pribadi maupun golongan sehingga terwujudnya rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.


Ia pun mengingatkan juga kepada seluruh personel pengamanan operasi ini untuk selalu menjaga keselamatan dan kesehatan dalam bertugas.


“Perhatikan kesehatan dan keselamatan, body system tetap diperhatikan dalam bertugas di lapangan.” Ujarnya.


Pihaknya juga mengatakan akan melakukan operasi petasan di wilayah Jakarta Timur.


(P.ROJI)